jelaskan cara melempar dan menangkap bola dalam permainan rounders
Cara melempar bola dalam permainan rounders ada 3 cara antara lain:
- Melempar bola melambung
- Melempar bola mendatar
- Melempar bola menyusur tanah
Cara menangkap bola dalam permainan rounders ada 3 cara antara lain:
- Menangkap bola melambung
- Menangkap bola mendatar
- Menangkap bola menyusur tanah
Penjelasan:
Berikut ini adalah penjelasan cara melakukan gerakan melempar dan menangkap bola dalam permainan rounder:
Melempar Bola Melambung:
- Posisi badan tegak agak menyamping dengan kaki kiri berada di depan kaki kanan.
- Tangan kanan membawa bola awalan berada di samping telinga kanan.
- Ayunkan lengan dengan melepaskan bola dari tangan kanan saat berada di depan atas kepala.
- Usahakan bola yang dilepaskan ke arah atas membentuk parabola.
Melempar Bola Mendatar:
- Posisi badan tegak agak menyamping dengan kaki kiri berada di depan kaki kanan.
- Tangan kanan membawa bola awalan berada di samping telinga kanan.
- Ayunkan lengan dengan melepaskan bola dari tangan kanan saat berada di depan kepala.
- Usahakan bola yang dilepaskan lurus ke arah depan sejajar dengan bahu.
Melempar Bola Menyusur Tanah:
- Posisi badan jongkok dengan kaki kiri berada di depan kaki kanan.
- Tangan kanan membawa bola berada di samping badan bukan di samping telinga.
- Lepaskan bola dengan cara mengayunkan lengan dari belakang ke depan dengan posisi lengan mendekati tanah.
- Usahakan bola yang dilemparkan menggelinding di atas permukaan tanah.
Menangkap Bola Melambung:
- Posisi badan berdiri tegak dengan kedua telapak tangan dirapatkan dan ujung jari-jari dibuka membentuk seperti corong.
- Pandangan ke arah atas datangnya bola.
- Posisi tangan yang menangkap bola berada di depan dan atas kepala.
- Pastikan setelah bola tertangkap segera tutup jari-jari agar bola tidak terlepas.
Menangkap Bola Mendatar:
- Posisi badan berdiri tegak dengan kedua telapak tangan dirapatkan dan ujung jari-jari dibuka membentuk seperti corong.
- Pandangan ke arah depan datangnya bola.
- Posisi tangan yang menangkap bola berada di depan kepala atau sejajar bahu.
- Pastikan setelah bola tertangkap segera tutup jari-jari agar bola tidak terlepas.
Menangkap Bola Menyusur Tanah:
- Posisi badan jongkok dengan kedua kaki agak dibuka sejajar dengan bahu.
- Posisi kedua telapak tangan menghadap ke depan posisi berada diantara tengah kedua kaki.
- Pastikan kedua telapak tangan merapat saat menangkap bola yang datang dari menyusur tanah.
- Saat bola sudah tertangkap segera rapatkan kedua telapak tangan agar bola tidak terlepas.