Presiden membahas sejumlah investasi saat bertemu dengan para pengusaha Jepang di istana merdeka Jakarta. kunjungan ini dilakukan secara reguler untuk membicarakan proyek-proyek yang sedang dan akan dijalankan.setidaknya ada tiga proyek disektor perhubungan, diantaranya pembangunan mass rapid transit (MRT) di Jakarta, kereta cepat Jakarta – Surabaya, dan proyek pelabuhan Patimban. Berdasarkan ilustrasi di atas dapat disimpulkan pentingnya kerjasama internasional bagi bangsa Indonesia adalah
jawaban
Pentingnya kerja sama internasional bagi bangsa Indonesia dengan Presiden Indonesia yang membahas investasi dengan para pengusaha dari Jepang untuk membicarakan proyek-proyek pada sektor perhubungan, seperti Mass Rapid Transit (MRT) adalah menciptakan pembangunan nasional di bidang transportasi dan infrastruktur.
Pembahasan
Kerja sama internasional adalah bentuk pencapaian suatu tujuan yang dilakukan oleh beberapa pihak sekaligus. Pada dasarnya, kerja sama internasional bisa dijalin oleh individu, lembaga, organisasi, ataupun suatu negara. Secara garis besar, kerja sama internasional juga merupakan bentuk pengembangan dari suatu hubungan internasional. Kerja sama internasional ini bersifat saling menguntungkan sehingga membuat kerja sama internasional menjadi hal yang sangat bermanfaat untuk dijalin oleh suatu negara karena bisa membantu negara tersebut dalam mewujudkan cita-cita dan tujuan bangsanya. Contohnya pada soal di atas, kerja sama internasional dilakukan untuk mendapatkan modal dari negara lain sehingga bisa mewujudkan pembangunan nasional.