apa manfaat dari keragaman karakteristik di sekolah bagi dirimu

apa manfaat dari keragaman karakteristik di sekolah bagi dirimu

 

1. Apa manfaat dari keragaman karakteristik di sekolah bagi dirimu? 2. Bagaimana sikapmu terhadap temanmu yang pendiam? 3. Bagaimana sikapmu terhadap teman yang berbeda agama? 4. Bagaimana sikapmu terhadap teman yang berasal dari daerah lain?

 

Keragaman adalah perbedaan yang dimiliki oleh setiap individu. Perbedaan pada setiap individu itu ada karena setiap manusia memiliki ciri khas tersendiri. Keragaman karakteristik individu dapat berarti perbedaan ciri-ciri khusus pada setiap manusia. Keragaman karakteristik individu dapat berupa keragaman fisik, seperti warna kulit, jenis rambut, tinggi dan rendah badan, serta berat badan. Selain keragaman fisik, ada juga keragaman kegemaran dan keragaman sifat.

Baca juga  berikut ini yang bukan merupakan kegiatan observasi adalah

Pembahasan

1. Apa manfaat dari keragaman karakteristik di sekolah bagi dirimu?

Manfaat dari keragaman karakteristik di sekolah bagi saya adalah saya dapat menambah ilmu pengetahuan budaya dari teman-teman yang berbeda daerah, seperti bahasa daerahnya, adat istiadatnya, makanan tradisional daerahnya, dan lain-lain.

2. Bagaimana sikapmu terhadap temanmu yang pendiam?

Sikap saya terhadap teman yang pendiam adalah saya akan mendekatinya dan mengajaknya berbicara tentang apa yang disukainya, serta mengajaknya bermain dengan teman-teman yang lain.

3. Bagaimana sikapmu terhadap teman yang berbeda agama?

Sikap saya terhadap teman yang berbeda agama adalah saya akan menghargai dan menghormatinya, seperti mempersilakan ia beribadah sesuai dengan agamanya.

Baca juga  salah satu contoh perusahaan swasta yang bergerak dalam industri perakitan mobil adalah?

4. Bagaimana sikapmu terhadap teman yang berasal dari daerah lain?

Sikap saya terhadap teman yang berasal dari daerah lain adalah saya akan berteman dan mengajak melakukan segala aktivitas positif bersamanya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top